Projek Modifikasi Suzuki Thunder 125 – Rizla Suzuki MotoGP Replica

Suzuki Thunder replika dari GSV-R Rizla Suzuki MotoGP

Sejujurnya, motor ini adalah fiktif. Karena ini adalah projek modifikasi saya awal tahun 2012 nanti. Dengan harapan, Rizla-Suzuki MotoGP masih bermain di MotoGP musim depan. Projek ini adalah salah satu bentuk ekspresi saya, karena saya adalah salah satu fans Suzuki MotoGP. Sejak kecil dan belum memiliki motor, saya sudah nge-fans dengan Suzuki. Salah satunya dengan Kevin Schwantz saat Ia masih berada di Lucky Strike Suzuki dan menjadi legenda hingga sekarang. Alasan lainnya saya menggemari Suzuki adalah karena para kamen rider juga menggunakan Suzuki.

Suzuki RGV yang digunakan Kevin Schwantz tahun 1995

Saya menggunakan Photoshop CS5 untuk mengutak atik model cutting stiker-nya sebelum mulai menjalankan projek. Karena, tanpa perencanaan yang matang, saya ragu orang yang memasangkan stiker nanti bisa memahami ide saya. Selain itu saya juga berencana mengganti stang yang terpasang di Thunder 125 saya saat ini dengan stang yang lebih ceper seperti milik Yamaha Byson. Dan saya juga berencana melepas Givi E45 dan E21 saya karena saya sedikit bosan dengan tampilan turing.

Kenapa membuat replika GSV-R milik Rizla Suzuki MotoGP? Kenapa bukan RGV milik tim Suzuki Lucky Strike? Jawabnya simple, karena warna keseluruhan tim ini adalah biru. Pertama karena saya menyukai warna biru, kedua karena saya tak perlu repot dengan catatan warna di STNK. Hihi.. Karena masih sebatas ide, kalau ada yang mau bikin duluan, silahkan… (*)

Corporate Identity dari Rizla Suzuki MotoGP

Suzuki GSV-R referensi saya

12 thoughts on “Projek Modifikasi Suzuki Thunder 125 – Rizla Suzuki MotoGP Replica

  1. saya sudah memakai stang yamaha byson ^^ emg lebih enk handle nya klo memakai stang streetfighter, seperti halnya suzuki GSR 750, cuma swing armnya sya blm ktmu yg cocok..hehehe sukses projectnya

Tinggalkan komentar